Odo Odokku Alayers (Skrip Film Pendek)

Sebuah Film Pendek Remaja karya Rumah Kreatif Sineas Muda Wajo. Film ini adalah simulasi dari acara Festival Film Budaya Wajo yang berlangsung tanggal 28-31 Maret 2014. Ada beberapa perubahan dari skrip asli karena menyesuaikan waktu dan kesempatan. Skrip film ini adalah karya pertama saya. Selamat menikmati dan mengkritik :)
 




klik judul diatas untuk tonton filmnya di youtube
 
Pemeran Utama Pria : Anto
Pemeran Utama  Wanita : Indri
Pemeran pendukung : Pappi (ayah anto)
Pemeran pendukung : Mammi (ibu anto)
Pemeran pendukung : Tenri (teman indri)
Pemeran Pendukung : Bu Guru
Pemeran Pendukung : UdinG (teman anto)
Pemeran Pendukung : Teman kelas Anto


SINOPSIS
Anto teramat sangat menaksir Indri hingga terbawa dalam mimpi. Ia terbangun dipagi hari dan berlari ke sekolah dengan harapan bisa ketemu indri. Sesampai digerbang sekolah, sambil terengah-engah anto bertemu indri namun tak bisa berkata apapun saking kagumnya pada indri
Di dalam kelas, pelajaran bahasa Inggris. Anto terus mencuri curi pandang pada Indri. Saat bu guru menanyakan sebuah pertanyaan semua diam. Semua mata tertuju pada anto saat bu guru bertanya pada anto yang sedang memandang indri. Anto gugup dan menjawab ailapiyu bu guru. Bu guru menepok jidat dan bel berbunyi
Anto jalan kaki sendiri kerumah. Sambil bicara dalam hati untuk mendapatkan cinta Indri. Sementara saat bersamaan Tenri lewat asik main FB di hapenya sambil bawa motor. Tenri terjatuh, anto segera menolong. Namun ternyata Tenri lebih mementingkan untuk membuat status dan minta tolong pada anto agar segera mengirimnya
Sementara itu, Indri sudah sampai dirumahnya. Ia segera buka laptop untuk online cari bahan untuk tugas kelompoknya. Tapi indri malah buka fesbuk dulu dan liat statusnya tenri yang kecelakaan. Ia segera menelpon tenri yang sudah ada dirumahnya. Indri bersiap menuju rumahnya tenri. Sementara Anto terburu-buru kerumahnya Tenri untuk menjeguk saat bapak dan ibunya sedang duduk diruang tamu. Anto segera meluncur kerumahnya Tenri
Anto lebih dulu dirumahnya tenri. Luka tenri tidak parah, ia hanya diperban. Lalu menerima Anto diruang tamu. Adik tenri dan 2 temannya ditempat lain sedang sibuk BBMan. Mereka berdekatan tapi tak seorang pun berbicara. Semua sibuk dengan BBMnya. Sesekali tertawa seperti orang gila. Anto bingung melihat adik tenri dan temannya. Tak lama kemudian, Indri juga datang. Pembicaraan berkembang. Tenri mencoba menjodohkan Anto dengan Indri. Indri memberi peluang, hati Anto berbunga-bunga. Setelah itu, Anto segera sms Uding agar menjemput Anto kerumahnya Indri untuk kerja kelompok. Uding menerima SMS dan membalas oke
Didepan rumah anto, udin sudah menunggu dengan motornya. Anto berlari menuju ke uding. Tapi bapaknya bertanya mengapa buru-buru dan bukankah sudah janjian bikin rebbang. Anto tidak peduli Cuma bilang mau kerja tugas
Sesampai dirumah Indri, Indri mempersilahkan keduanya masuk. Hati anto berbunga-bunga. Uding bicara sama indri. Indri sodorkan laptop dengan modem agar anto cari jawaban di google. Keasikan cerita antara uding dan indri, anto malah buka tips menyatakan cinta dan berencana menyatakan cinta. Udin baru ingat kalau lupa hpnya dan pamit pulang. Tinggal indri dan anto berdua, kesempatan untuk menyatakan cinta. Tapi anto masih belum berani. Indri memecah kebuntuan dengan pura2 masuk untuk bikin teh. Ia lupa hpnya dimeja
Anto mengambil hp indri pelan-pelan dan membaca smsnya, anto kecewa. Indri datang dengan teh, kaget melihat isi smsnya dibaca oleh anto. Ia marah dan menyuruh anto pulang. Ia juga membombe anto.
Scene 1. Ext. Taman. Day
Cast. Anto, Indri
(Slow motion. Anto berlari ditengah padang membawa bunga, dan berteriak INDRI. Nampak Indri duduk tersenyum.Saat hampir sampai berhenti) music slow romantis
Dissolve To
Scene 2. Int. Kamar. Day
Cast. Anto
(Anto terbangun dari mimpi dengan posisi tidur tabbongkar. Anto terbangun karena bunyi alarm HP dan bunyi ketukan pintu bapaknya)
Anto buru2 mandi siap kesekolah
(musik punk : blink 182)



Scene 3. Ext. Pagi
Cast. Anto, Indri                                                                                                                     
(Anto sangat bersemangat ke sekolah hingga berlari – Fast Motion)
(musik punk : blink 182 - )
(Didepan sekolah
Anto nafas terengah2 pegang lutut...dan matanya menghadap kebawah...tapi pas indri lewat.....mengikuti (musiknya aris)
Cut to

Scene 4. Int. Ruang kelas. Day

Cast. Pak Guru Bahasa Inggris, Siswa, Anto, Indri
(suasana kelas sedang belajar Bahasa Inggris. Bu guru sedang mengajar. Anto duduk paling belakang. Indri dibaris samping tengah. Anto selalu melirik indri. Bila indri melihat anto, anto menaikkan alisnya)
Camera Move to Bu Guru
Bu Guru : Who want to make a simple statement ? Hayo angkat tangan.
Camera Move to Siswa
(diam)
Camera Move to Pak Guru
Bu Guru : (melihat2 siswa dan matanya tertuju ke anto) Coba kamu anto
Camera Move to Anto
Re Scene 1
(Slow motion. Anto berlari ditengah padang membawa bunga, dan berteriak INDRI. Nampak Indri duduk tersenyum.Saat hampir sampai berhenti)
Anto : (sedang melihat indri dan kaget). A a a a anu bu (sambil terbata-bata)....Ai lapiyu bu guru
Camera Move to Siswa
Siswa (Sambil menahan tawa)
Camera Move to Bu Guru
Bu Guru menepuk Jidat
(bunyi bel)
Cut To

Scene 5.ext.Pinggir Jalan.Day
Cast.Anto. Tenri
(anto berjalan lunglai sepulang sekolah. Menendang2 kerikil dipinggir jalan. Sambil berpikir)+musik
Anto : (berkata dalam hati) Bagaimana caranya mendapatkan cinta indri ?
(tenri lewat tidak pakai helm sambil pegang hp main fesbuk)
Brukk
(tenri jatuh karena tabrak pohon, tapi masih sibuk dengan hpnya. Anto berlari kesana untuk menolong)
Anto : (dengan nafas terengah2 karena berlari). Tidak apa apa jaki?
Tenri : (sambil menahan sakitnya tapi tetap pegang hpnya). Aduuuhhhh, jangki tanya tanya. Pastimi sakit.
Zoom hp
(buat status di Fb lagi sakit)
Anto : (Bengong), jadi kuangkat mi dulu motor ta (Sambil memindahkan motor).
Pengendara : iye cess..ahhh (masih mengeluh kesakitan)
(anto menatap si pengendara yang masih tergeletak tapi tetap main fesbuk di hpnya)
Anto : sudah mi kita buat status ?
Pengendara : kitami yang ketikkan, jelek tulisanku kalau lagi sakit ka (sambil memberikan hpnya sama anto)
Anto : (mengambil hp pengendara dan berkata dalam hati : haaaa.....nalajju tongeng pesbuk ye nana’E) iye, apa tadi yang kita mau tulis ?
Pengendara : tuliski disitu di statusku “ barusan  kecelakaan nih, aduh sakitnya”
Anto : (bingung dan mengerjakan apa yang diminta pengendara)
Cut

Scene 6 : Int. Kamar Indri | kamar tenri. Day
Cast : Indri/Tenri
(sedang kerja tugas, online di laptop cari referensi)
Indri : (masih lama dikumpul tugas, online dulu ah)
Modem dicolokkan, bukan facebook. Baca status tenri. Indri langsung panik dan mengambil Hp menelpon tenri
Indri : halloooo.....say sakitko kah
Camera move to
Tenri : iya say....(sambil menahan sakit)
Camera move to
Indri : Nda parah ji kah?
Camera move to
Tenri : Nda ji say...kesiniko nah
Camera move to
Indri : Dirumah mu atau rumah sakit
Camera move to
Tenri : Rumah ku ji say
Cut To

Scene 7 : Int. Ruang tamu. Rumah anto. Day
Cast. Pappi, Mammi, Anto
Pappi lagi duduk santai baca surat kabar sambil minum kopi. Mammi sedang menjahit. Tiba-tiba HP Pappi bunyi
Kringgg, kringg, kringg
Pappi segera mengambil HP
Pappi : Halo, assalamu alaikum, iya, iya, iya, iya, iya, iya, iya..he...he...he.....iya...iya...wassalamu alaikum (sambil melanjutkan baca koran dan minum kopinya)
Anto keluar dari kamarnya berpakaian rapih
Anto : Pappi, mammi, mauka jenguk temanku. Ada temanku sakit
Pappi : iya langsung pulang kalau sudah selesai. Bantu nanti pappi buat rebbang manu wah
Mammi : hati hatiko nak nah
Anto : iye..(Sambil bergegas pergi)
Cut

Scene 8 : Int, Rumah Tenri, Sore
Cast. Anto, Indri, Tenri, adik tenri, teman adik tenri 1 dan 2
Anto ketuk-ketuk pintu rumah tenri. Tenri keluar mempersilahkan masuk Anto. Tenri diperban, jalan pakai tongkat.
Adik tenri dengan temannya duduk berdekatan di dekat kursi dan tidak ada saling bicara. Saling mencueki, sibuk dengan BBMnya sambil sesekali tertawa. Begitu seterusnya.
Tenri : (sambil membuka pintu) Eh Anto, masuk dalam (sambil menahan sakit)
Anto : Oh iye, (Sambil duduk). Apamu sakit sist ?
Tenri : Tangan sama kakiku
Anto : Nda papaji kah
Tenri : apa nda papa. Apa apa iya. Cuma sedikit Sekeleo
Anto : Keseleo kapang.....(sambil berkata dalam hati : maladde tongeng lasanna anggotae)
Tenri : Fattuju bawanni
Anto : Siapa pale itu (sambil melihat adik tenri dengan temannya)
Camera move to adik tenri dan 2 temannya yang sibuk BBM an tapi tidak bicara satu sama lain
Tenri : adik saya, sibuk kasi’ ma’ BBM. Yemiro jamanna esso-esso. Sideppe meto tapi de nasiwada. Tapi maderi meto macawa-cawa degaga mewadai
Adik tenri kadang ketawa kadang marah, tapi pandangan tetap fokus pada BB begitupun temannya.
Tiba-tiba Indri datang
Indri : weeeeee gang....nda papa ji kokah say? (sambil pegang-pegang perbannya tenri)
Tenri : we we we we.....sakittttttt....jangko pegang-pegang say
Indri : (sambil melepas tangannya) oh maaf..
Tenri : duduk ko say
Camera move to Anto (sambil berbunga-bunga)
Re Scene 1
Indri : hey apa kopikir anto ?
Anto : a a anu (Sambil terbata-bata) a a adatong, mau tau ajjah...
Indri : meneketehe, elomutoha.
Tenri : Anto tawwa yang tolongka
Indri : Ya tawwa baiknya
Tenri : iyo, memang tampangnya serigala, tapi hatinya lumba-lumba. Tampang metallica tapi hati tommi J Pisa. Cocokko Indri (sambil mengedipkan mata pada anto)
Indri : ah betulkah ? memang saya lagi cari cowo penyayang
Anto : (berkata dalam hati. Alifu yawana I, Ha yase’na HA, Iiiiiiiihhaaaaa ada peluang) keluarka dulu nah sebentar
Diluar ruangan anto mengambil jurus dan berkata YESSSSSSSS, waktunya menyetttttt. Kemudian masuk lagi
Indri : kalau ada cowo mau terima saya apa adanya, saya juga begitu
Tenri : (mengalihkan pembicaraan) ngemeng-ngemeng, ada itu tugas kelompokta, saya kau, anto sama udinG. Besok dikumpul. Kau mami bertiga yang kerja nah. Minta tolongka. Plisss
Indri : habis ini, panggil Uding kerumah nah. Kita kerja tugas dirumah
Anto : Siappp laksanakan. Ku Sms dulu Uding. (Anto segera mengambil HP untuk sms Uding)
Cut
Uding lagi santai baca sms anto
Anto : Ngemeng-ngemeng, Pulangka dulu (sambil berbunga-bunga). Nanti jam 5 saya kerumahmu Indri nah
Indri  : (tersenyum manis) okeee.....
Cut

Scene 9: Ext, Depan rumah Anto, sore
Cast. Uding, Anto, Pappi
Uding sudah diatas motor siap bonceng anto kerumah indri. Anto buru-buru keluar rumah pas melihat uding.
Pappi : we we we....mauko kemana anto ?
Anto : kerja tugas pappi
Pappi : we we we.....waseng mauko bantu pappi kerja rebbang ???
Anto : lain kali pi pappi...
Anto segera menghampiri Uding
Uding : Ayomi cepat, nanti disuruhka juga kerja rebbang na tarata’na pappimmu
Uding dan Anto segera kerumah Indri
Cut

Scene 10. Int. Rumah Indri. Sore
Uding : Assalamu alaikum....
(indri menjawab dari dalam)
Indri : wa alaikum salam
(indri keluar dan mempersilahkan uding masuk)
Indri : masuk udiN. Eh ada anto. Sini masuk
Uding : iye. Tapi bukan UdinG namaku tapi U D I N G, tidak pake G.
Anto : (berkata dalam hati, simpanG G mu untuk masa depanG UdinG,hihihi)
Indri : iyo masuk mi cepat. dudukko
(anto dan uding duduk)
Uding : bagaimana tugas ta ?
Indri : sedikit lagi. Sudahmi saya kerja nomor 1 sampai 5, tinggal nomor 6 sampai 10.
Uding : oh iya, nanti saya kerja sisanya.
Indri : Kalau ada nda jelas, tanya saja mbah google. (Sambil memberikan laptop yang online pake modem pada anto. Anto membuka Tips menyatakan cinta di laptop)
indri duduk bercerita dengan udinG, anto terpana membaca tulisan. Tiba-tiba Uding memegang kantong celana mencari Hpnya. Uding menepok jidat baru ingat kalau hpnya ketinggalan dirumah
Uding : Beh kulupa HP ku..
Indri : dimana, nda jatuh ji dijalan ?
Uding : Nda, kulupa dirumah. Pulangka dulu ambilki, tunggu ma sebenar (sambil segera pulang)
Anto yang telah membaca artikel berkata dalam hati sambil sesekali mencuri pandang pada indri : saya lelaki maka harus menyatakan cinta hari ini )
Indri merasa agak risih, untuk memecah suasana indri segera buat teh
Indri : tunggu dulu nah sy buatkan air panas dulu (sambil meletakkan HP nya dimeja)
Anto : iya.
(indri masuk kedalam)
Anto  : (melihat hp indri dan penasaran)
Anto : (berkata dalam hati : apa gerangan isi hp indri ? apakah ia masih jomblo pemirsa atau ada yang punya ?)
(anto  ~slow motion~ tangannya bergerak perlahan mengambil HP sambil liat-liat kedalam dan membaca pesan terakhir indri)
(anto mengambil catatan kecil sambil berkata dalam hati : harus pake pelampung untuk baca sms indri)


EmoticonEmoticon